Hanifal Apresiasi Pemprov Lampung Raih Opini WTP ke-11 Berturut-turut

Anggota DPRD Provinsi Lampung, Hanifal, menyampaikan apresiasi tinggi kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung atas capaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. Opini ini diraih Pemprov Lampung untuk yang ke-11 kalinya secara berturut-turut.

Menurut Hanifal, pencapaian ini menunjukkan komitmen dan konsistensi Pemprov Lampung dalam mengelola keuangan daerah secara transparan, akuntabel, dan sesuai dengan prinsip tata kelola pemerintahan yang baik.

“WTP sebelas kali berturut-turut bukan capaian yang mudah. Ini merupakan bentuk kerja keras dan sinergi semua pihak di lingkungan Pemprov Lampung. Kita patut memberikan apresiasi,” ujar Hanifal di Bandar Lampung, 23 Mei 2025

Politisi Partai Demokrat ini juga berharap, raihan opini WTP tidak hanya menjadi simbol administratif semata, tetapi benar-benar mencerminkan manfaat nyata bagi masyarakat melalui pembangunan dan pelayanan publik yang semakin baik.

“Opini WTP ini harus menjadi pemicu untuk terus memperbaiki sistem pengelolaan keuangan daerah agar lebih efisien, efektif, dan berpihak pada kebutuhan rakyat,” tambahnya.

Sebagaimana diketahui, opini WTP merupakan pernyataan profesional dari BPK atas kewajaran laporan keuangan pemerintah berdasarkan empat kriteria, yakni kesesuaian dengan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, serta efektivitas sistem pengendalian intern.

Pemprov Lampung kembali meraih opini WTP atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024, sebagaimana disampaikan dalam penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) oleh BPK Perwakilan Lampung baru-baru ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *