Fatikhatul Khoiriyah: Pancasila Jadi Kompas Moral di Tengah Arus Globalisasi

Di tengah derasnya arus globalisasi dan ancaman disintegrasi bangsa, Anggota DPRD Provinsi Lampung dari Dapil V (Lampung Utara–Waykanan), Fatikhatul Khoiriyah, turun langsung ke masyarakat lewat Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Dusun Ndorowati, Desa Penagan Ratu, Kecamatan Abung Timur, Sabtu (9/8/2025).

Fatikhatul menegaskan bahwa Pancasila bukan hanya dasar negara, tapi juga kompas moral dan pedoman hidup yang harus ditanamkan dalam keseharian rakyat.
“Kami di DPRD berkomitmen menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila ke seluruh lapisan masyarakat. Nilai seperti gotong royong, keadilan sosial, toleransi, dan persatuan harus terus kita jaga dan amalkan,” ujarnya.

Ketua Fraksi PKB Lampung itu mengingatkan, di era digital yang serba cepat, karakter kebangsaan mudah tergerus jika fondasi ideologi tidak diperkuat. Karena itu, ia menekankan pentingnya sosialisasi Pancasila sebagai bentuk nyata tanggung jawab wakil rakyat.

“Kami berharap kegiatan ini jadi pemantik semangat untuk terus menjaga dan mengamalkan Pancasila. Indonesia yang kuat adalah Indonesia yang berpijak pada Pancasila,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *