Artis Onad dan Istri Ditangkap Polisi karena Narkoba

Artis sekaligus musisi Onadio Leonardo atau Onad ditangkap polisi bersama istrinya, Beby Prisilla, terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. Keduanya diamankan di kawasan perumahan elite Trevista West Rempoa, Cempaka Putih, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Brigadir Jenderal Ade Ary Syam Indradi, membenarkan penangkapan tersebut. “Benar, (ditangkap) bersama seorang wanita berinisial BP,” ujar Ade Ary kepada wartawan, Jumat, 31 Oktober 2025.

Dalam penggerebekan itu, penyidik Polres Metro Jakarta Barat menemukan sejumlah barang bukti dari tangan mantan vokalis band Killing Me Inside tersebut.

“Untuk saudara LA, di lokasi ditemukan satu lembar papir, satu klip plastik kecil berisi batang ganja, satu boks kecil, dan tiga unit handphone,” kata Ade Ary.

Dari hasil pengembangan, polisi juga menemukan jejak penggunaan ekstasi yang diduga telah dikonsumsi oleh Onad sebelum ditangkap. “Barang bukti ekstasinya sudah habis karena diduga dipakai. Yang tersisa hanya beberapa batang ganja di dalam plastik,” ujarnya.

Penangkapan Onad sebelumnya juga dibenarkan oleh Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Ahmad David. “Benar, Onad ditangkap,” katanya saat dikonfirmasi.

Hingga kini, pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap Onad dan istrinya untuk mendalami jaringan serta asal-usul barang haram tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *